Apa itu MPP?
Mahapranidhana Puja Praktik purifikasi karma buruk dengan menghimpun karma bajik bersama sama dengan tujuan untuk membawa perubahan dalam batin, perubahan yang nyata dalam menyongsong tahun yang baru dan lembaran kehidupan yang baru.
Di Indonesia Lamrim Retreat 2024, aktivitas Mahapranidhana Puja meliputi:
- Ritual Empat Persembahan Mandala Tara
Persembahan 4 mandala (alam semesta) yang indah kepada Arya Tara, Bodhisatwa welas asih yang terkenal akan aktivitas cepat-Nya dalam pengumpulan kebajikan dan purifikasi. - Memenuhi Harapan dan Memperbaiki Samaya Melalui Persembahan kepada Śrī Devī/Palden Lhamo (Śrīdevī Pūraṇa Pariṣkāra)
Puja kepada Śrī Devī sebagai sosok pelindung Dharma dan praktisinya, bertujuan untuk mengatasi semua halangan internal maupun eksternal dalam melakukan aktivitas Dharma. - Puja Seratus Ribu Gaṇacakra Betara Śrī Heruka Cakrasaṃvara (Śrī Heruka Cakrasaṃvara Gaṇacakra Śatasahasra)
Pūjā Gaṇacakra adalah persembahan makanan dalam jumlah yang banyak untuk menghimpun kebijaksanaan dan kebajikan yang besar. Gaṇacakra kali ini dipersembahan kepada Śrī Heruka Cakrasaṃvara, perwujudan Buddha Aksobhya yang salah satu situs sucinya berada di Nusantara. Mahakala Bertangan Enam (Ṣaḍbhuja Mahākāla Pūraṇa Pariṣkāra)
Puja kepada Dharmapala Mahakala, perwujudan murka dari Bodhisatwa Awalokiteshwara. Tujuan dari puja ini adalah melindungi Dharma dan praktisinya, serta menghilangkan semua halangan internal maupun eksternal dalam melakukan aktivitas Dharma.